Labuhanbatu-Mantan Bupati Labuhanbatu, H.Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT selaku Ketua DPC Pemuda Pancasila Kabupaten Labuhanbatu Memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-93 dan juga Memperingati HUT Pemuda Pancasila Ke-62 Di Makam Pahlawan jalan Ahmad Yani Rantauprapat, Kamis(28/10/2021).
Dalam acara memperingati tersebut H.Andi Suhaimi Dalimunthe juga melakukan Ziarah Bersama dengan 9 Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila di Makam Pahlawan.
Mantan Bupati Labuhanbatu tersebut menyampaikan kepada acara tersebut di makam pahlawan bahwa kita pemuda harus bersatu dan cerdas jangan terpancing dengan isu-isu dan radikalisme, ujarnya.
Lanjutnya, Bahwa Presiden Soekarno dalam pidatonya terdahulu mengatakan berikan saya 10 pemuda agar kita bisa mengguncangkan dunia. Dengan ini kita bangga sebagai pemuda dan jangan lupa kita dengan pahlawan-pahlawan yang telah berjuang untuk negara Indonesia.
Dengan lahirnya pemuda pancasila pada tanggal 28 Oktober 1959 dan juga bersamaan dengan lahirnya Sumpah Pemuda, Maka kita Pemuda Pancasila sangat bangga yang telah melahirkan pemuda-pemudi yang cerdas dan intelektual dan bermanfaat kepada lingkungan, daerah dan negara serta bangsa Indonesia, Pungkas Andi.
Dalam pantauan awak media, Mantan Bupati Labuhanbatu tersebut setelah berziarah bersama dengan 9 Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila di makam pahlawan dilanjutkan ke Makam Abanda Sodrul Fuad yang mana beliau seorang sosok dan tokoh Pemuda Pancasila Di Kabupaten Labuhanbatu.(MAH)